Judul : DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur
link : DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur
DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur
MINAHASA,Elnusanews - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Dr Ardiles Mewoh, Sabtu (7/12/19) kemarin secara resmi membuka kegiatan sosialisasi pencalonan perseorangan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur tahun 2020.
Dikatakan Mewoh, memasuki tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Sulut tahun 2020, banyak yang harus dikerjakan oleh penyelenggara, sekalipun di perhadapkan dengan hari libur.
"Saya berharap penyelenggara bisa bekerja termasuk di hari raya keagamaan seperti natal dan tahun baru," kata Mewoh saat membuka sosialisasi pencalonan perseorangan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Sabtu (7/12/19)) di Kantor KPU kabupaten Minahasa.
Mewoh juga mengatakan, seluruh jajaran penyelenggara, dalam aspek menyelenggarakan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, terus melakukan sosialisasi terhadap sebuah tahapan Pemilu.
"Kali ini kita akan mensosialisasikan terkait dengan pencalonan calon perseorangan. Dan tentu kami (Penyelenggara) berkeinginan seluruh masyarakat di sulut, tahu bahwa ada pencalonan lewat jalur perseorangan, tapi kami ingin memastikan itu apakah semua orang sudah tahu," katanya.
Mewoh menjelaskan, di Indonesia, dalam hal pemilihan kepala daerah itu ada dua jalur pencalonannya, yakni lewat partai politik dan perseorangan. Dan siapa saja boleh mencalonkan diri sebagai calon kepala daerah, baik itu lewat partai politik maupun perseorangan. Akan tetapi, kata Mewoh, semuanya ada mekanismenya.
"Sebenarnya terkait dengan pemilihan kepada daerah di sulawesi utara untuk jalur perseorangan sudah sejak tahun 2008. Untuk gelombang pemilihan kepala daerah serentak, pada tahun 2010 kemudian 2012 dan 2015," tandas Mewoh. (RaKa)
Demikianlah Artikel DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur
Sekianlah artikel DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel DR. ARDILES MEWOH : Tahun 2020 Banyak Yang Harus Dikerjakan Meski Penyelenggara Diperhadapkan Dengan Hari Libur dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2019/12/dr-ardiles-mewoh-tahun-2020-banyak-yang.html