Judul : Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh
link : Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh
Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh
SULUT,Elnusanews - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE menghadiri Perayaan Cap Go Meh/Goan Siao Imlek 2569 di Depan Klenteng Ban Hin Kiong Manado, Jumat (2/3/2018) sore.
Dalam sambutannya, Gubernur Olly sangat mengapresiasi perayaan Cap Go Meh karena memiliki makna sosial.
"Perayaan ini mampu menyatukan segenap komponen masyarakat Sulut untuk saling bersilaturahmi, memperkuat hubungan persaudaraan, serta memperkuat semangat kebersamaan," katanya.
Disamping itu, menurut Gubernur Olly, perayaan Cap Go Meh juga mengandung makna religius. "Hari Suci Cap Go Meh merupakan momentum yang tepat bagi umat Tri Dharma untuk mengintrospeksi sekaligus berkomitmen melakukan pembaharuan pikiran dan tindakan yang luhur, mulia dan berkenan kepada Sang Pemilik Kehidupan," ujarnya.
Lebih jauh, masih dalam sambutan, Gubernur Olly optimis, selain menambah kemeriahan rangkaian perayaan Tahun Baru Imlek 2569, perayaan Cap Go Meh juga menambah daya tarik wisata daerah bahkan mampu menjadi wahana hiburan bagi masyarakat Sulut.
"Oleh karena itu, saya mengajak masyarakat agar bersama-sama menyukseskan penyelenggaraan kegiatan yang sejatinya dilaksanakan untuk segenap masyarakat bumi Nyiur Melambai Sulawesi Utara ini," ungkapnya.
Gubernur Olly juga berharap agar perayaan ataupun kegiatan-kegiatan lainnya dapat dilaksanakan secara kontinyu, dan dikemas dengan lebih meriah lagi sehingga akan semakin mempertegas keberadaan beragam etnis, budaya, agama, dan adat istiadat di Sulut serta memberikan dampak positif terhadap pembangunan daerah di lintas sektor dan dimensi untuk membawa kita pada peningkatan kesejahteraan yang setinggi-tingginya.
Kegiatan itu turut dihadiri Kapolda Irjen Pol Bambang Waskito, Ketua Panitia Pelaksana yang juga Ketua DPRD Andrei Angouw, Walikota Manado Vicky Lumentut dan Majelis Rohaniawan Tri Dharma.
(ROKER)
Demikianlah Artikel Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh
Sekianlah artikel Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Perkuat Persaudaraan, Olly Dondokambey Apresiasi Perayaan Cap Go Meh dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2018/03/perkuat-persaudaraan-olly-dondokambey.html