Judul : Pansus Genjot Ranperda Retribusi
link : Pansus Genjot Ranperda Retribusi
Pansus Genjot Ranperda Retribusi
Foto : Noldy J Lamalo |
DEPROV,Elnusanews - Ketua Panitia Khusus (PANSUS) DPRD Provinsi Sulawesi Utara (SULUT) pembahas Ranperda Retribusi Noldy J Lamalo mengungkapkan, ranperda retribusi akan diselesaikan pada Selasa 6 Maret 2018 mendatang.
Hal ini diungkapkan Lamalo saat diwawancarai oleh wartawan, Senin (26/02) siang, seusai memimpin rapat pembahasan.
Dikatakan politisi partai Hanura ini, pansus sengaja mengundang seluruh SKPD sebagai pengelola retribusi agar supaya diberikan kesempatan jika ada hal yang belum disampaikan.
"Saya sengaja mengundang seluruh SKPD pengelola retribusi untuk hadir, walaupun mereka sudah dibahas kemarin, sengaja saya hadirkan supaya jika ada hal kecil yang ketinggalan bisa disampaiakan pada rapat tadi. Hanya saja pada prinsipnya pansus ini akan kami selesaikan pada selasa (6 Maret Red) minggu depan," paparnya.
Legislator asal dapil Minut-Bitung ini juga mengatakan pihaknya menunggu pembahasan berikutnya dengan pihak Biro Hukum dan BP2RD untuk menetapkan konsideras sampai pada pasal perpasal.
"Nah, kemudian ini akan dipersiapkan untuk di paripurnakan. Tadi ada 8 SKPD yang hadir dan semua sudah terungkap disitu bahwa banyak juga potensi sumber-sumber pendapatan yang mereka lakukan perubahan sehingga dalam rangka peningkatan PAD," tandasnya. (RaKa)
Demikianlah Artikel Pansus Genjot Ranperda Retribusi
Sekianlah artikel Pansus Genjot Ranperda Retribusi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Pansus Genjot Ranperda Retribusi dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2018/02/pansus-genjot-ranperda-retribusi.html