Judul : Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo
link : Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo
Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo
Serie A - Napoli masih kukuh di puncak klasemen sementara Serie A Italia usai taklukkan Sassuolo lewat skor meyakinkan 3-1, pada giornata 11, Minggu (29/10) malam WIB.
Allan, Jose Callejon, dan Dries Mertens, jadi pahlawan dengan masing-masing mempersembahkan sebuah gol. Khusus nama yang disebut terakhir, torehannya terasa lebih spesial lantran terjadi di laga ke-100 untuk I Partenopei.
Napoli sendiri kini memimpin klasemen lewat koleksi 31 poin dari 11 partai yang sudah dilakoni, unggul tiga poin dari Juventus dan Lazio yang menguntit di belakangnya.
Napoli langsung tancap gas lepas sepakan mula. Skema tiki-taka ala Maurizio Sarri membuat Sassuolo kalang kabut meladeni gelombang serangan tuan rumah. Peluang pertama pun dihasilkan Lorenzo Insigne ketika laga baru berjalan empat menit.
Melakukan umpan satu-dua dengan Marek Hamsik, tembakan khas melengkungnya dari sisi kanan pertahanan Sassuolo masih mampu ditangkis Andrea Consigli. Eks kiper Atalanta itu juga dibuat jatuh bangun kala menghadang Vlad Chiriches di menit ke-11 dan tembakan keras Jorginho pada menit ke-14.
Gawang Sassuolo akhirnya jebol juga ketika duel memasuki menit ke-22. Berawal dari blunder Stefano Sensi dalam mengontrol bola, Allan memberi respons dengan merebut bola dan lepaskan tembakan kencang yang merobek jala tim tamu. Skor 1-0 untuk Napoli.
Terlalu nyaman dengan keunggulan serta dominasi permainan sejak kick-off, Napoli kecolongan empat menit jelang turun minum. Adalah ujung tombak Sassuolo, Diego Falcinelli, yang mencatatkan namanya di papan skor usai menanduk manis umpan matang Matteo Politano. Kedudukan setara 1-1.
Namun Napoli beraksi cepat pada menit ke-44. Satu aksi luar biasa ditunjukkan Jose Callejon, yang melakukan cut-inside dari sisi kanan pertahanan Sassuolo yang diselesaikan lewat dentuman kencang tanpa mampu dibendung Consigli. Keunggulan 2-1 milik Napoli bertahan hingga jeda.
Pada paruh kedua, Sassuolo menolak menyerah dan mampu mengimbangi permainan Napoli demi mengejar ketertinggalan 2-1. Beberapa kans didapat melalui Falcinelli, Politano, dan Andrea Ragusa. Sayangnya semua usaha mereka gagal berbuah gol.
Pada menit ke-54 Napoli yang berhasil keluar dari tekanan sukes menjauh 3-1. Sang mesin gol, Dries Mertens, menceploskan bola dengan dadanya untuk menyambut umpan kepala Raul Albiol. Kedudukan itu bertahan hingga laga usai dan I Partenopei pun masih jadi capolista Serie A.
Susunan Pemain
Napoli (4-3-3): Reina; Maggio, Albiol, Chiriches, Ghoulam; Allan, Jorginho, Hamsik (Zielinski 68'); Callejon (Rog 76'), Mertens, Insigne (Giaccherini 80').
Sassuolo (4-3-3): Consigli; Gazzola, Cannavaro, Acerbi, Peluso; Mazzitelli (Pierini 70'); Sensi, Cassata; Politano, Facinelli (Scamacca 85'), Ragusa I(Missiroli 56').
Cuplikan Pertandingan:
Demikianlah Artikel Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo
Sekianlah artikel Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Laporan Pertandingan: Napoli 3-1 Sassuolo dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/10/laporan-pertandingan-napoli-3-1-sassuolo.html