Judul : Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE
link : Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE
Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE
Buru Empat Kemenangan Beruntun...
SBOBET INDONESIA ~ Persija Jakarta memburu kemenangan keempat secara beruntun saat menjamu Sriwijaya FC pada laga pekan ke-11 Liga 1 2017 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (16/6/2017).
Tim Macan Kemayoran sedang dalam tren positif sejak awal Juni ini. Tiga kemenangan berturut-turut diraih Tim Macan Kemayoran dengan mengalahkan Arema FC (2-0), PS TNI (2-0), dan Perseru Serui (3-0). Hasil positif itu pun membawa Persija ke peringkat kesembilan klasemen sementara.
Namun misi Persija untuk meraih kemenangan sedikit terkendala masalah nonteknis yaitu minimnya waktu persiapan setelah meladeni Perseru, tiga hari lalu. Selain itu, para pemain Persija juga tidak akan mendapatkan dukungan dari The Jakmania.
Suporter fanatik Persija itu dilarang datang ke stadion karena status pertandingan yang digelar tanpa penonton. "Pasti kami sedih pertandingan ini tanpa penonton dan sangat merugikan Persija karena ini laga kandang," ujar Teco.
"Tetapi kami harus siap melawan Sriwijaya FC meski jadwal yang sangat mepet. Kami tetap mengincar kemenangan untuk menyapu bersih poin di bulan Ramadan," kata Teco.
Bek Persija, William Pacheco juga menilai Sriwijaya FC sedikit diuntungkan dengan waktu istirahat yang lebih banyak dibandingkan timnya. Meski begitu bek asal Brasil tetap percaya Persija bisa meraih poin penuh sekaligus mengakhiri catatan buruk setelah kalah dalam dua pertemuan terakhir dari Sriwijaya FC.
"Tidak masalah bagi kami karena kami sudah menunjukkan permainan yang bagus. Besok malam Persija harus menang di kandang," ia menuturkan.
Sriwijaya FC akan menghadapi laga sulit saat menantang Persija. Target Laskar Wong Kito untuk mencuri kemenangan tidak akan mudah mengingat tim tuan rumah kini dalam kepercayaan diri tinggi pascaberhasil menyapu bersih kemenangan tiga kemenangan beruntun.
“Tidak mudah mendapatkan 9 poin dalam tiga laga beruntun. Persija sudah melakukan itu dan kami tahu laga nanti tidak akan mudah untuk Sriwijaya FC. Tapi kami sudah mempersiapkan diri dengan baik," kata Oswaldo Lessa, pelatih Sriwijaya FC.
Pelatih asal Brasil ini pun menyebut anak asuhnya tidak terlalu memikirkan adanya perubahan venue pertandingan di laga ini. Meski ia tak memungkiri anak asuhnya sedikit diuntungkan dengan pertandingan yang digelar tanpa penonton.
“Suasana di stadion akan sepi maka semua tergantung ke pemain itu sendiri bagaimana bisa meningkatkan motivasi. Bagi saya suporter memang sangat penting karena bisa menambah semangat bertanding," ucapnya.
Mantan pelatih Persipura ini pun menyebut bahwa para pemain Sriwijaya FC tidak boleh terlalu memikirkan situasi ini dan hanya fokus ke lapangan. “Mereka bermain untuk klub besar, jadi sudah seharusnya siap dengan segala situasi. Termasuk juga ketika berada di bawah tekanan penonton lawan. Para pemain sudah mempersiapkan diri dengan baik dan laga ini akan berjalan sangat menarik," tukasnya.
Dengan apa yang sudah dilakukan Persija, maka kami harus memberikan respek buat mereka. Namun saya pikir kami juga layak mendapat respek yang sama,” ia menambahkan.
Head to Head Kedua TIM :
25/11/15 Sriwijaya FC 0 – 1 Persija Jakarta
31/08/15 Persija Jakarta BATAL Sriwijaya FC
29/07/15 Sriwijaya FC BATAL Persija Jakarta
18/01/15 Persija Jakarta 0 – 1 Sriwijaya FC
08/06/14 Sriwijaya FC 3 – 1 Persija Jakarta
Lima Pertandingan Terakhir Persija Jakarta :
19/06/16 Arema FC 1 – 0 Persija Jakarta
10/06/16 Persija Jakarta 1 – 0 PS TNI
29/05/16 Barito Putera 1 – 0 Persija Jakarta
22/05/16 Perseru Serui 0 – 0 Persija Jakarta
13/05/16 Persija Jakarta 2 – 1 Persela Lamongan
Lima Pertandingan Terakhir Sriwijaya FC :
18/06/16 Sriwijaya FC 1 – 0 PSM Makassar
12/06/16 Gresik United 2 – 1 Sriwijaya FC
29/05/16 Sriwijaya FC 0 – 0 Mitra Kukar
22/05/16 Bhayangkara FC 0 – 1 Sriwijaya FC
15/05/16 Sriwijaya FC 5 – 0 Madura United
Perkiraan Susunan Pemain ;
Persija Jakarta (4-4-2) : Andritany Ardhiyasa ; Ismed Sofyan, Ryuji Utomo, William Pacheco, Rezaldi Hehanusa; Abrizal Umanailo, Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Irfandy Zein: Bambang Pamungkas, Bruno Lopes
Pelatih : Stefano Teco
Sriwijaya FC (4-2-3-1) : Teja Paku Alam ; Gilang Ginarsa, Bobby Satria, Firdaus Ramadhan, Zalnando; Yu Hyun-koo, Ichsan Kurniawan; Maldini Pali, Tijani Belaid, Hilton Moreira; Alberto Goncalves
Pelatih : Oswaldo Lessa
Demikianlah Artikel Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE
Sekianlah artikel Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Prediksi Bola : Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC , Jumat 16 Juni 2017 Pukul 20.30 WIB @ TVONE dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/06/prediksi-bola-persija-jakarta-vs.html