Judul : Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui
link : Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui
Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui
SBOBET INDONESIA ~ Tidak banyak waktu yang dimiliki Persela Lamongan usai menang atas Persija Jakarta pada 10 Mei 2017 lalu, lantaran mereka sudah dijadwalkan harus menghadapi Perseru Serui dalam laga di Stadion Marora, Serui, Sabtu (13/5) siang waktu setempat.
Namun meski dalam persiapan yang kurang ideal dan tanpa diperkuat oleh dua legiun asingnya, Kosuke Uchida dan Ivan Carlos. Persela tetap mampu memberikan perlawanan kepada tuan rumah Perseru, dan berhasil menahan imbang 0-0 hingga pertandingan berakhir.
"Kalau ditanya mengenai kunci sukses Persela lawan Perseru, tidak lain adalah disiplin. Karena Alhamdulillah, selama pertandingan lawan Perseru anak-anak mampu bermain disiplin, lebih-lebih barisan belakang," ucap Ragil Sudirman, asisten pelatih Persela saat dihubungi.
Selain itu, para pemain Persela juga dianggap mampu menjalankan instruksi pelatih dengan baik di lapangan. Meski sempat beberapa kali direpotkan oleh barisan penyerang Perseru yang dikomandoi Silvio Escobar.
Meski tampil di bawah tekanan tim tuan rumah, namun Ragil menyebut, para pemain Persela sebenarnya juga melakukan perlawanan. Karena melalui skema serangan balik yang telah dirancang, ada beberapa peluang yang didapat meski tidak ada yang berhasil dimaksimalkan menjadi gol.
“Saya lihat tadi, setidaknya ada tiga peluang matang yang gagal dimanfaatkan oleh anak-anak menjadi gol melalui serangan balik. Dua di antaranya melalui Samsul (Arif) dan Zainal (Arifin), sayang gagal menjadi gol," tutur Ragil.
Tambahan satu poin cukup disyukuri oleh Persela. Meskipun capaian tersebut, belum mampu mengerek posisi Persela untuk lebih baik di klasemen sementara, yang hingga kini masih tertahan di peringkat ke-13 dengan raihan 7 poin dari enam kali bertanding.
Di lain pihak, pelatih Perseru Yusak Sutanto mengakui pertahanan Persela yang sangat rapat membuat timnya kesulitan.
"Babak pertama kami memang main di bawah performa, artinya menghadapi tim yang main bertahan dan mereka disiplin sekali dalam bertahan. Pada babak kedua kami sudah mengubah taktik dan organisasi antarlininya dekat sekali, kita bisa menekan terus menerus," kata Yusak.
"Permainan kami sudah mengurung setengah lapangan, tapi di kompetisi itu yang ditunggu adalah gol kemenangan. Itu yang belum kami capai," tambahnya. (atn/ymn)
Demikianlah Artikel Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui
Sekianlah artikel Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Ragil Sudirman Mengaku Permainan Disiplinlah Kunci Sukses Persela Lamongan Imbangi Perseru Serui dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/05/ragil-sudirman-mengaku-permainan.html