Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid

Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid
link : Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid

Baca juga


Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid



Divisi Primera - Gol Griezmann yang tercipta jelang berakhirnya laga membuyarkan keunggulan Real Madrid.

Real Madrid gagal meraih tiga poin saat menjamu sang rival sekota Atletico Madrid dalam lanjutan La Liga Spanyol, Sabtu (8/4). Meski sempat unggul tim asuhan Zinedine Zidane pada akhirnya hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.

Kedua tim menjalani babak pertama yang menarik pada laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu tersebut, mereka saling bertukar serangan sejak awal laga.

Kesempatan emas pertama tercipta pada menit ke-14. Luka Modric melepaskan tembakan yang masih berhasil diblok, namun bola kembali dikuasai Casemiro yang kemudian memberikan umpan untuk Cristiano Ronaldo, namun tendangannya masih bisa diantisipasi kiper Atletico Jan Oblak.


Tim tuan rumah kembali mengancam gawang lawan pada menit ke-27. Karim Benzema melakukan operan satu-dua dengan Ronaldo, namun sepakan penyerang berkebangsaan Prancis itu masih mampu ditepis oleh Oblak.

Memasuki menit ke-30, Real Madrid mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol pertama. Namun tendangan Ronaldo yang sudah berhasil mengecoh Oblak masih mampu diselamatkan oleh bek Atletico Stefan Savic di garis gawang.

Delapan menit berselang giliran Atletico mengancam gawang tuan rumah. Kapten Real Madrid Sergio Ramos salah mengoper bola. Umpannya justru mendarat di kaki Antoine Griezmann. Penyerang andalan Atletico kemudian menggiring bola sebelum melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti, namun bola kemudian masih bisa  ditepis oleh Keylor Navas.


Skor imbang tanpa gol masih bertahan hingga babak pertama berakhir. Real Madrid mampu menguasai bola lebih banyak (56%-44%) sementara Atletico mampu bertahan dengan baik dan berupaya mencuri peluang lewat serangan balik.

Di babak kedua sengitnya pertandingan masih terus terjadi. Saat baru berjalan satu menit Real Madrid langsung mengancam lewat tendangan Ronaldo namun bola masih melebar dari sasaran.

Gol akhirnya tercipta saat laga memasuki menit ke-52. Berawal situasi tendangan bebas di sisi kiri pertahanan Atletico, Toni Kroos melepaskan umpan lambung ke arah kotak penalti, bola kemudian disambut sundulan Pepe yang sukses menjebol gawang tim tamu yang dijaga Oblak.

Atletico mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-59. Mendapatkan umpan terobosan dari Yannick Carrasco, Fernando Torres sudah berhadapan dengan kiper namun tendangannya masih bisa dihalau Navas.

Pada menit ke-74 Atletico kembali mengancam. Griezmann melepaskan tendangan akrobatik setelah mendapatkan umpad dari Angel Correa, namun Navas kembali berhasil menyelamatkan gawangnya dan di saat bersamaan wasit juga mengangkat bendera pertanda off-side.

Memasuki menit ke-79 Atletico nampak mengubah formasi menjadi 4-3-3 untuk mengejar ketertinggalan. Pelatih Diego Simeone menarik keluar Torres dan memasukkan seorang gelandang Thomas Partey setelah sebelumnya memasukkan penyerang Angel Correa untuk menggantikan sang gelandang Saul Niguez.

Atletico akhirnya sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-85. Griezmann dapat melakukan penyelesaian akhir dengan baik setelah menerima umpan terobosan Correa dalam skema serangan yang cepat.


Simeone kembali melakukan perubahan setelah sukses menyamakan kedudukan. Pelatih asal Argentina itu menambah kekuatan di lini pertahanan dengan memasukkan Jose Gimenez untuk menggantikan Carrasco.

Hingga injury time berdurasi empat menit di babak kedua berakhir, kedua tim tidak berhasil menambah gol. Simeone terlihat sangat puas di pinggir lapangan setelah laga berakhir, sementara Zidane nampak kecewa.

Los Blancos menambah panjang daftar kegagalan meraih kemenangan di derby Madrid yang berlangsung di markas mereka dalam ajang liga. Kini dalam empat laga terakhirnya Real hanya mampu meraih satu hasil imbang dan tiga kali kalah dari Atletico di Santiago Bernabeu.


Hasil imbang membuat Atletico tetap menempati peringkat ketiga klasemen. Sementara Real Madrid masih berada di puncak klasemen, namun posisinya kian terancam oleh Barcelona. Jika sang rival berhasil menang atas Malaga, Minggu (9/4) dini hari WIB, perolehan poin dua tim teratas di klasemen itu akan sama (72 poin). Akan tetapi Los Blancos masih punya kesempatan untuk kembali unggul karena belum menjalani satu laga tunda.


Untuk Video Highlight Dan Gol Bola Lainnya : https://goo.gl/fpGfx7






AFILIASI :
#Bolahero , #Ceriwis , #MajalahMandiri , #MentariMovie ( Nonton Online Subtitle Indonesia )



Demikianlah Artikel Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid

Sekianlah artikel Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Real Madrid 1-1 Atletico Madrid dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/04/laporan-dan-cuplikan-gol-pertandingan_54.html

Subscribe to receive free email updates: