Judul : Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut
link : Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut
Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut
BITUNG,Elnusanews - Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban,SE,MSi didampingi Plt. Sekertaris Daerah Kota Bitung Malton Andalangi dan Ketua DPRD Kota Bitung Laurensius Supit menghadiri serah terima jabatan kepala BPK Perwakilan Provinsi Sulut digelar di kantor BPK Perwakilan Sulut jalan 17 agustus Manado, Senin (6/2/2017).
Sertijab dilakukan dari Kepala perwakilan BPK RI yang lama yakni Endang Tuty Kardiani S.E, MM kepada Drs Tangga Purba MM, selaku kepala BPK yang baru dan disaksikan oleh Anggota VI BPK RI Prof. DR Bahrullah Akbar MBA, Gubernur Sulut Olly Dondokambey serta forkopimda se Sulut.
Lomban dalam kesempatan itu mengatakan bahwa ada pesan penting yang disampaikan Prof. DR Bahrullah Akbar MBA dimana pentingnya kontribusi dari semua daerah yang ada di Sulut dengan BPK, " Selain meningkatkan koordinasi dengan BPK RI Perwakilan Sulut, beliau mengharapkan laporan kinerja, laporan keuangan setiap daerah harus sesuai dengan standart akuntansi berbasis akrual ," tukas Lomban. Lanjutnya lagi Pemerintah kota Bitung senantiasa akan terus berkoordinasi dengan pihak BPK RI perwakilan Sulut dalam rangka terus meningkatkan penyajian laporan keuangan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
" Mengingat Pemkot Bitung merupakan salah satu daerah percontohan di Sulut tentang pengelolaan laporan keuangan yang terus meraih prestasi WTP dalam beberapa tahun terakhir ini ," ujar Lomban.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs Steven O.E Kandouw, Auditor Utama Keuangan Negara VI BPK RI Sahfrudin Mossi SE.MM, Para Bupati Walikota se Sulut, Pimpinan DPRD Kab/Kota, para Pimpinan Instansi Vertikal dan Tamu undangan lainnnya. (Rego)
Demikianlah Artikel Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut
Sekianlah artikel Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Lomban Hadiri Sertijab Kepala BPK RI Perwakilan Sulut dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/02/lomban-hadiri-sertijab-kepala-bpk-ri.html