Judul : VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum
link : VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum
VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum
MINUT,Elnusanews - Banyaknya pejabat negara di Indonesia yang berurusan dengan aparat hukum karena terlibat korupsi, menjadi perhatian serius Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan (VAP), akhir-akhir ini untuk selalu mengingatkan agar pejabat Minut jangan sekali-kali terlibat masalah hukum, apalagi soal tindak pidana korupsi. "Korupsi itu adalah musuh bersama, untuk itu saya menghimbau agar semua pejabat dan ASN di Minut jangan sekali-kali melakukan praktek korupsi karena dampaknya berat dan akan menerima konsekuensi hukum. Lebih dari itu korupsi akan memusnahkan karir seorang pejabat," pesan VAP belum lama ini kepada semua pejabat di Minut. Perlu diingat tanggung jawab kita besar, dan kalau sudah terlibat korupsi sudah pasti tanggung jawab itu tidak akan berjalan maksimal. Tanggung jawab itu diantaranya tanggung jawab kerja, tanggung jawab keluarga dan tanggung jawab kepada Tuhan. "Makanya saya selalu mengingatkan agar pejabat daerah yang ada di Minut hindari korupsi dalam bentuk apapun, karena resiko hukum akan diterima," tutup bupati sembari menyatakan selain sanksi hukum sanksi pemecatan bisa diterima pejabat tertentu yang terlibat korupsi. (Tommy)
Demikianlah Artikel VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum
Sekianlah artikel VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel VAP: Pejabat Jangan Korupsi dan Harus Hindari Masalah Hukum dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/08/vap-pejabat-jangan-korupsi-dan-harus.html