Judul : Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan
link : Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan
Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan
MINUT, Elnusanews-- Bupati Minahasa Utara Joune J.E. Ganda,S.E,.MAP,.MM,.M.Si secara langsung melepas lomba gerak jalan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 tahun.
Dalam lomba tersebut mereka adu kekompakan dalam baris berbaris, yang diikuti oleh 142 peserta dari bebagai Sekolah Dasar (SD) se-Kabupaten Minahasa Utara (Minut). Peserta menempuh rute start dari area lapangan Pemkab Minut dan finish di JG Center. Kamis (10/08/2023) pagi tadi.
Untuk membakar semangat, beberapa regu bahkan berjalan sambil menyanyikan yel-yel kebanggaan masing-masing tiap sekolah.
Bupati Joune Ganda menjelaskan, kegiatan lomba gerak jalan pada hari ini adalah rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, yang tujuannya adalah selain untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 78 Tahun 2023, kegiatan ini juga untuk mengenang jasa pahlawan yang telah mendahului kita, menjaga persatuan dan kesatuan.
“Saya berharap pada semua peserta untuk dapat mengikuti lomba gerak jalan ini dengan sungguh-sungguh dan jaga sportifitas, jaga kesehatan, dan jaga kekompakan sesama regu,” tutup Bupati Joune Ganda. (Tommy
Demikianlah Artikel Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan
Sekianlah artikel Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Semarak HUT RI ke-78, Bupati Joune Ganda Lepas 142 Peserta Lomba Gerak Jalan dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2023/08/semarak-hut-ri-ke-78-bupati-joune-ganda.html