Judul : PBSI Gunungsitoli Komitmen Tingkatkan Mutu Olahraga Bulutangkis Untuk Lahirkan Atlet profesional
link : PBSI Gunungsitoli Komitmen Tingkatkan Mutu Olahraga Bulutangkis Untuk Lahirkan Atlet profesional
PBSI Gunungsitoli Komitmen Tingkatkan Mutu Olahraga Bulutangkis Untuk Lahirkan Atlet profesional
Ketua PBSI Gunungsitoli Putra Hidayat Zebua |Foto: Ferry Harefa |
Gunungsitoli, - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Gunungsitoli berkomitmen untuk terus memajukan cabang olahraga bulu tangkis di kota Gunungsitoli dengan tujuan untuk melahirkan para atlet profesional yang dibina sejak dini dari masa muda dan dipersiapkan untuk kejuaraan yang akan digelar dimasa yang akan datang.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Gunungsitoli, Putra Hidayat Zebua dalam sambutannya pada pelaksanaan pembukaan kejuaraan Bulu Tangkis Kota Gunungsitoli yang digelar di Hall Cendrawasih Kota Gunungsitoli, Minggu (07/11/2021).
"Kita menggelar kegiatan ini dan melibatkan para atlet dari berbagai kategori dengan tujuan untuk kita lihat potensi-potensi yang dimiliki oleh atlet sekaligus sebagai persiapan untuk nantinya kita libatkan pada kegiatan kejuaraan di tingkat provinsi dan juga untuk persiapan menyongsong penghelatan PON di Sumatera Utara nantinya," ucap Putra.
Putra juga menjelaskan bahwa saat ini antusias masyarakat penggemar cabang olahraga bulutangkis ini sangat tinggi sehingga panitia menggunakan 2 lokasi pelaksanaan karena waktu pelaksanaan kegiatan hanya 1 minggu lamanya sedangkan jumlah pemain ada sekitar 400 orang lebih dari berbagai kategori.
Saat itu dia berharap agar pada kejuaraan itu, para atlet menjunjung tinggi nilai sportivitas sehingga dapat melahirkan para atlet yang profesional dan dapat diandalkan oleh PBSI Kota Gunungsitoli.
Sementara itu, masih di lokasi yang sama, Walikota Gunungsitoli, Ir. Lakhömizaro Zebua dalam arahannya mengatakan bahwa cabang olahraga bulutangkis dari kepulauan Nias termasuk cabang olahraga yang disegani dan diperhitungkan karena atletnya mampu dan dapat diandalkan untuk bertanding.
Hal itu diungkapkan oleh Lakhömizaro sembari menceritakan kejayaan bulutangkis pada masa dirinya menjadi ketua PBSI pada masa pemerintahan kabupaten Nias.
"Saat itu saya sebagai ketua umum PBSI Kabupaten Nias dan pada waktu itu cabang olahraga bulutangkis kita diperhitungkan karena memang para atletnya luar biasa saat bertanding," kata Lakhömizaro menceritakan secara singkat kondisi cabang olahraga bulutangkis di masa lalu.
Untuk itu dia berharap dengan diselenggarakannya kejuaraan ini dapat meningkatkan dan menghidupkan kembali semangat olahraga khususnya bulutangkis di kota Gunungsitoli.
"Semoga kejuaraan ini dapat bermanfaat bagi generasi penerus khususnya di cabang olahraga bulutangkis di kota Gunungsitoli sehingga para atletnya dapat mengharumkan nama baik kota Gunungsitoli," harapnya. (Ferry Harefa)
Demikianlah Artikel PBSI Gunungsitoli Komitmen Tingkatkan Mutu Olahraga Bulutangkis Untuk Lahirkan Atlet profesional
Anda sekarang membaca artikel PBSI Gunungsitoli Komitmen Tingkatkan Mutu Olahraga Bulutangkis Untuk Lahirkan Atlet profesional dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2021/11/pbsi-gunungsitoli-komitmen-tingkatkan.html