Judul : Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN
link : Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN
Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN
SULUT,Elnusanews - Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar serah terima jabatan (Sertijab) pejabat pengawas dan penandatanganan perjanjian kinerja. Sertijab itu dipimpin oleh Sekdaprov Sulut Edwin Silangen, Kamis (27/9/2018) tepatnya di kantor DKP Daerah Provinsi Sulut.Pada kesempatan itu dilaksanakan penandatangan perjanjian kinerja antara pejabat pengawas dengan pihak pemerintah provinsi melalui Sekdaprov Sulut Edwin Silangen dan dilanjutkan dengan penamatan id card dan penyerahan dokumen perjanjian kinerja.
Usai Sertijab, Kadis Kelautan dan Perikanan Daerah Sulut Ronald Sorongan melaporkan struktur pejabat yang ada di jajaran Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Sulut.
Sementara itu, Sekprov Sulut Edwin Silangen dalam arahannya mengatakan mutasi dan rotasi ini adalah hal biasa dan hal yang wajar dalam struktur ke pemerintahan.
"Adapun tujuannya yang pertama sebagai penyegaran organisaisi, dan kedua sebagai penyesuaian organisasi serta yang ketiga untuk kepentingan ASN pejabat struktural," kata Silangen.
Dikatakan Silangen, mutasi seperti ini ada yang bersifat vertikal dan bersifat horisontal.
"Mutasi yang sifatnya vertikal hanya digeser-geser tapi kalau mutasi yang bersifat horisontal tentunya ada pejabat yang naik atau dipromosi. Tapi khusus di DKP ini mutasinya hanya penyesuaian organisasi perangkat daerah karena ada perubahan organisasi," ujarnya.
Untuk itu, Edwin Silangen berharap kepada pejabat (ASN) pengawas yang baru di sertijabkan dan semua jajaran yang ada di dinas kelautan dan perikanan (DKP) Sulut untuk memahami tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi) sebagai seorang ASN sesuai aturan dan mekanisme yang ada.
Selain itu Sekprov Silangen meminta kepada seluruh jajaran DKP untuk mendukung seluruh program Gubernur dan Wakil Gubernur (OD-SK) di bidang perikanan demi terwujudnya visi misi pemerintah daerah menuju Sulut hebat yang semakin sejahtera.
Turut hadir dalam Sertijab tersebut, pejabat eselon III, IV serta seluruh THL jajaran lingkup Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Provinsi Sulut.
(ROKER)
Demikianlah Artikel Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN
Sekianlah artikel Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Pimpin Sertijab Pejabat Pengawas di DKP, Silangen Ingatkan Soal Tupoksi ASN dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2018/09/pimpin-sertijab-pejabat-pengawas-di-dkp.html