Judul : Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres
link : Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres
Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres
MINSEL, Elnusanews- Beredarnya Akun Palsu 'Tety' melalui Facebook yang mengatasnamakan Bupati Minahasa Selatan Cristiany Eugenia Paruntu, SE resmi dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Minahasa Selatan.Dalam hal ini Kabag Humas dan Protokol Henri Palit, SH mendatangi Polres Minahasa Selatan yang diterima langsung oleh Kepala SPKT Aiptu M Tutu pada, Jumat 27 April 2018.
Kepada sejumlah awak media, Henri Palit menegaskan bahwa akun tersebut bukanlah milik Bupati Minahasa Selatan Cristiany Eugenia Paruntu, SE. Akun tersebut adalah HOAX yang sengaja dilakukan oleh oknum tak bertanggung jawab yang hanya ingin memprovokasi masyarakat.
Untuk itu, Bupati Cristiany Eugenia Paruntu meminta kepada masyarakat untuk tidak mudah termakan isu/ terprovokasi dan menyerahkan sepenuhnya kepada aparat Kepolisian, Terang Palit.
Melalui laporan tersebut, Kapolres Minahasa Selatan AKBP. FX Winardi Prabowo, SIK berjanji akan menelusuri siapa pemilik akun tersebut, ucapnya.
Dalam konten tersebut berbunyi nada memprovokasi, "Semenjak negara ini di pimpinan jokowoki rakyat bukannya bertambah baik tapi bertambah sengsara STOP JOKOWI", jelas isi dalam akun palsu yang mengatasnamakan 'Tety sekaligus memakai foto Bupati Cristiany Eugenia Paruntu, SE.
(Rela)
Demikianlah Artikel Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres
Sekianlah artikel Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Pemkab MINSEL Laporkan Pemilik Akun Palsu Bupati Tetty Paruntu Ke Polres dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2018/04/pemkab-minsel-laporkan-pemilik-akun.html