Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO]

Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO] - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO], kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO]
link : Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO]

Baca juga


Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO]




Okterus.com – Pertandingan terpanas pekan kelima La Liga Spanyol yang mempertemukan antara Barcelona vs Atletico Madrid berakhir dengan hasil imbang. Pertandingan yang digelar di Stadion Camp Nou pada hari Kamis (22/09/2016) tersebut, juga membuat sang mega bintang andalan Barcelona, Lionel Messi, mengalami cedera yang membuatnya harus ditarik keluar sejak menit-menit awal babak kedua.


Hasil imbang juga membuat peringkat Barcelona semakin melorot. Dari yang awalnya berada di peringkat kedua, kini Barcelona harus turun 1 peringkat setelah digeser oleh Sevilla yang berhasil menang 1-0 atas tamunya Real Betis di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan.


Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico

Selebrasi Angel Correa saat berhasil mencetak gol penyama kedudukan ke gawang Barcelona via thesun.co.uk

Dan kini Barcelona baru mengkoleksi 10 poin dari 5 pertandingannya di La Liga Spanyol, masih selisih 3 poin dari Real Madrid yang menjadi tim teratas di klasemen. Sementara nasib Atletico juga tidak jauh berbeda, dengan hasil imbang ini Atletico justru berada 1 peringkat di bawah Barcelona dengan hanya memperoleh 9 poin dari 5 pertandingan terakhirnya.


Pada awal-awal babak pertama, Los Azulgrana mencoba langsung bermain menyerang. Baru di menit ke 9, tim tuan rumah sudah berhasil menciptakan peluangnya lewat aksi Ivan Rakitic. Namun, bola hasil umpan lambung Andres Iniesta itu masih mampu digagalkan oleh kiper Jan Oblak.




Serangan tim tuan rumah tidak berhenti sampai disitu, sebab 5 menit berselang ganti Lionel Messi yang mencoba menjebol gawang Atletico. Tetapi, lagi-lagi peluang Lionel Messi masih bisa dimentahkan oleh kiper tangguh Timnas Slovenia itu.


Tak ingin terus ditekan, Atletico Madrid ganti membalas melalui peluang Yannick Carrasco. Namun, tendangan keras kaki kanannya masih bisa dimentahkan oleh kiper Marc Andre ter Stegen.



Memasuki menit-menit akhir babak pertama, Barcelona akhirnya mampu membuka keunggulan lewat gol yang dicetak oleh Ivan Rakitic pada menit ke 41. Umpan lambung Andres Iniesta dari sisi kanan pertahanan Atletico, dengan sigap dimaksimalkannya menjadi gol. Skor 1-0 pun menutup jalannya pertandingan babak pertama.


Di babak kedua, tim tuan rumah masih mendominasi jalannya pertandingan. Namun, baru enam menit babak kedua berjalan. Justru Atletico Madrid yang berhasil mencetak gol balasan lewat aksi Angel Correa. Menerima umpan dari Fernando Torres, pemain berkebangsaan Argentina tersebut berhasil mengelabui rekan senegaranya, Javier Masherano, yang kemudian dengan tenang menjebol ke gawang Atletico.


Meski kedua tim terus mencoba memciptakan peluang, namun hingga berakhirnya pertandingan skor 1-1 tetap bertahan. Dengan hasil imbang ini Barcelona gagal mengejar perolehan poin Real Madrid, yang pada pertandingan sebelumnya juga mendapatkan hasil imbang 1-1 saat menjamu Villareal.


Susunan pemain


Barcelona :


Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Mascherano, Pique, Jordi Alba; Busquets (diganti Gomes menit ke 51), Iniesta, Rakitic; Messi (diganti Arda Turan menit 59), Suarez, Neymar.


Atletico Madrid :


Jan Oblak; Juanfran, Godin, Stefan Savic, Filipe Luis; Gabi, Saaul, Koke; Gameiro (diganti Angel Correa menit 60), Carrasco (diganti Torres menit 60), Griezmann.


Berikut gol dan highlights pertandingan antara Barcelona vs Atletico Madrid :






Source link





Demikianlah Artikel Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO]

Sekianlah artikel Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Hasil Barcelona vs Atletico Madrid : Messi Cedera, Barcelona Gagal Tumbangkan Atletico [VIDEO] dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2016/09/hasil-barcelona-vs-atletico-madrid.html

Subscribe to receive free email updates: