Judul : Geraldi Mantiri Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Kota Bitung
link : Geraldi Mantiri Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Kota Bitung
Geraldi Mantiri Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Kota Bitung
BITUNG, Elnusanews - Geraldi Mantiri,SE terpilih menjadi ketua Asosiasi Kota Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askot PSSI) Kota Bitung periode 2023-2027 mengantikan Nick Lomban. Geraldi terpilih berdasarkan aklamasi dalam Kongres Luar Biasa Pemilihan Askot PSSI Bitung, bertempat di ruang sidang lantai IV kantor Walikota Bitung, Senin (10/7/2023) belum lama ini.
Menurut Suratman Muhammad selaku Ketua Panitia Pemilihan, berdasarkan statuta dalam pelaksanaan Kongres Pemilihan harus dihadiri setengah + 1 dari anggota Askot PSSI Bitung.
"Hadir 17 anggota, berarti sah dan kourum sesuai statuta. Sehingga sah untuk melakukan pemilihan," kata Suratman kepada wartawan, Selasa (11/7/2023).
Ia menerangkan, sebelum pelaksanaan Kongres Pemilihan telah dilalui tahapan kongres biasa Askot PSSI Bitung tanggal 20 Mei 2023.
Dan berakhir pada batas akhir pemasukan berkas pada tanggal 1 Juli 2023. Hingga waktu yang ditetapkan, daftar calon ketua umum Askot PSSI Kota Bitung hanya Geraldi Mantiri yang memasukkan berkas persyaratan.
"Maka pada kongres pemilihan disepakati oleh voters untuk diambil secara aklamasi," tambahnya.
Pelaksanaan Kongres Pemilihan Askot PSSI Kota Bitung, periode 2023-2027 dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bitung Rudy Theno mewakili Walikota dan Wakil Walikota Bitung.
Sementara itu menanggapi terpilihnya dirinya, Geraldi mengatakan, Pertama telah merampungkan kepengurusan Askot PSSI Kota Bitung, yang di huni tujuh personil. Lima orang Exco, di tambah dua orang posisi Ketua dan Wakil Ketua, yang masuk dalam exofficio sebagai Exco PSSI.
Selanjutnya, Ketua Umum Askot PSSI Kota Bitung akan memilih atau menunjuk siapa menjadi Sekum Askot PSSI Kota Bitung.
"Kami pengurus Askot PSSI Kota Bitung akan melakukan, peningkatan sumber daya manusia (SDM) Pelatih, Wasit dan semua perangkat pertandingan,"katanya.
Peningkatan SDM menurutnya, dalam bentuk kursus.Selain itu, Geraldi akan konsen untuk iven atau pertandingan usia dini, anak sekolah, peningkatan Infrastruktur.
Untuk pertandungan atau turnamen usia dini, akan di kemas dalam konsep festival.
Pengurus Askot PSSI Kota Bitung, periode yang baru 2023-2027 juga di tantang untuk konsen dan fokus.
Terhadap keseblasan andalan Kota Bitung yaitu, Persbit berkompetisi di Liga 3 dan Piala Suratin.
Keseblasan Persbit, di ajang Liga 3 musim lalu 2022 menyandang status sebagai finalis Rayon Sulut.
Kegiatan itu turut dihadiri, Ketua Asprov PSSI Sulawesi Utara Joune Ganda, pengurus Asprov dan Exco PSSI Sulut, Koni Kota Bitung. (*)
Demikianlah Artikel Geraldi Mantiri Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Kota Bitung
Anda sekarang membaca artikel Geraldi Mantiri Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Kota Bitung dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2023/07/geraldi-mantiri-terpilih-jadi-ketua.html