Judul : Gali Potensi Seni Budaya, Pemerintahan CSWL Hadirkan Panggung Rakyat Tomohon
link : Gali Potensi Seni Budaya, Pemerintahan CSWL Hadirkan Panggung Rakyat Tomohon
Gali Potensi Seni Budaya, Pemerintahan CSWL Hadirkan Panggung Rakyat Tomohon
TOMOHON,Elnusanews - Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon menghadirkan Panggung Rakyat Tomohon (PRT) bagi seluruh masyarakat Kota Tomohon dan sekitarnya, yang memadukan beragam kesenian dalam pagelaran yang dikemas setiap Jumat dan Sabtu.
Walikota Tomohon Caroll Senduk SH, telah melaunching Pembukaan Panggung Rakyat Tomohon ini, bersamaan dengan ibadah hari raya Pentakosta ke-2 dan Hari Persatuan Pria/Kaum Bapa (P/KB) GMIM Rayon Tomohon di kompleks Parkiran Terminal Beriman Tomohon, Senin (29/05/2023) malam.
“Kita akan menggali potensi-pontensi masyarakat Kota Tomohon untuk boleh ditampilkan di tempat ini. Dimana tempat ini juga menjadi tempat kita berkumpul dan tempat dimana perekonomian bisa bertumbuh lebih baik ke depan,” terang Walikota.
Di tempat ini juga, lanjut Walikota, memberi kesempatan kepada Gereja-gereja untuk memanfaatkan menjadi tempat pencarian dana atau tempat untuk menggali potensi kuliner yang ada.
“Untuk itu pada kesempatan ini juga telah membuat tim kesenian. Setiap Jumat dan Sabtu di tempat ini akan di tampilkan bakat-bakat masyarakat Tomohon. Inilah wadah yang diberikan untuk masyarakat Kota Tomohon,” ungkap Senduk.
Dia menambahkan, tahun kemarin Pemerintah sudah menganggarkan kepada seluruh kelurahan yang ada di Kota Tomohon, mendapatkan anggaran untuk pemberdayaan seni budaya. Untuk itu setiap kelurahan akan tampil di tempat ini untuk mempertunjukan talenta mereka.
“Marilah kita bangun kota Tomohon ini dengan harapan kedepan Tomohon ini menjadi semakin baik. Manfaatkanlah tempat ini dengan baik. Dan yang pasti Pemerintah terus mendukung setiap kegiatan,” tuturnya.
Kegiatan ini dihadiri Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Sulut Ir. Freydy Kaligis, Ketua TP-PKK Tomohon Pnt. drg. Jean d’Arc Senduk-Karundeng, Ketua Komisi Pelayanan WKI Rayon Tomohon, pengurus komisi pelayanan PKB Rayon Tomohon, para Ketua komisi pelayanan PKB Wilayah, bersama pengurus dan anggota se-rayon Tomohon. (roker/*)
Demikianlah Artikel Gali Potensi Seni Budaya, Pemerintahan CSWL Hadirkan Panggung Rakyat Tomohon
Anda sekarang membaca artikel Gali Potensi Seni Budaya, Pemerintahan CSWL Hadirkan Panggung Rakyat Tomohon dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2023/05/gali-potensi-seni-budaya-pemerintahan.html