Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut

Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut
link : Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut

Baca juga


Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut



SULUT,Elnusanews - Steve Hartke Andries Kepel ST MSi akhirnya resmi ditetapkan sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sekdaprov Sulut). 

Proses Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey bertempat di Ruang Mapalus Kantor Gubernur Sulut, Senin (05/12/2022).

"Dengan memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha esa, dengan ini secara resmi melantik saudara dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi," kata Gubernur Olly Dondokambey saat mengambil sumpah janji.

Diangkatnya Steve Kepel berdasarkan  Keputusan Presiden RI No.147/TPA Tahun 2022. Tentang; Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara pada tanggal 1 Desember 2022.

"Saya percaya bahwa saudara mampu menjalankan tugas sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan," lanjut Gubernur Olly.

Dengan dilantiknya Sekprov yang baru, Gubenur berharap pelayanan publik dalam bentuk pemerintahan daerah dalam bingkai transparansi akuntabel harus terus diimplementasikan. Melalui pelayanan cepat, tepat dan akuntabel.

"Tidak berbelit-belit, informatif, akomodatif, konsisten, eksistensi, transparan serta rasa aman. Semua ini ada di tangan Pak Sekretaris Daerah," ungkap Gubernur Olly.

Menurutnya, gunernur dan wakil gubernur menjalankan kebijakan politk. Sementara Sekprov secara administrasi. 

"Tentu kita mengharapkan Pak Steve bisa menjalanakan dengan baik. Sekprov juga diharapkan mampu menjaga optimalisasi peran sentral Pemprov Sulut dalam upaya mendorong laju pembangunan. Termasuk koordinasi Forkopimda," tuturnya.

Begitu juga, kata gubernur, menjalankan koordinasi dengan instansi-instansi vertikal yang ada di Sulawesi Utara. 

"Agar supaya harapan-harapan kita membawa Sulawesi Utara lebih hebat ke depan bisa berjalan dengan baik," tandasnya.

Turut hadir, Ketua-ketua Komisi DPRD Sulut, Pimpinan Instansi Vertikal, pejabat eselon dua dan tiga Pemprov Sulut beserta pengurus Dharma Wanita Persatuan.


(ROKER)



Demikianlah Artikel Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut

Sekianlah artikel Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Gubernur Olly Lantik Steve Kepel Sebagai Sekda Provinsi Sulut dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2022/12/gubernur-olly-lantik-steve-kepel.html

Subscribe to receive free email updates: