Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat
link : Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Baca juga


Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat



SANGIHE,Elnusanews - Menyikapi berbagai keluhan masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit daerah Liun Kendage Tahuna (RSUD), Penjabat Bupati Rinny Silangen Tamuntuan melakukan sidak di Unit Gawat Darurat (UGD).

Sidak tersebut dilaksanakan usai Bupati membuka turnamen bola voli Bhayangkara Cup Polres Kepulauan Sangihe, jelang malam Bupati dan rombongan langsung mengarah ke RSUD Liun Kendage, Kamis (22/7/2022) malam.

Bupati terlihat masuk ke ruangan UGD dan menyampaikan beberapa pertanyaan kepada para dokter yang piket di UGD selain itu Bupati juga menyambangi beberapa pasien dan berdialog dengan pasien maupun keluarga pasien.

Kemudian Tamuntuan juga memperhatikan fasilitas di ruang UGD dan ia melihat salah satu lemari tempat obat yang terlihat harus perlu perbaikan atau di ganti.

Selanjutnya Bupati menuju ke ruang bersalin melewati koridor dan nampak gelap dan di bantu dengan penerang dari lampu senter di handphone. Di ruang bersalin Bupati menyempatkan diri berdialog dengan pasien maupun keluarga pasien.


"Saya ingatkan lagi kepada seluruh jajaran RSUD Liun Kendage Tahuna tingkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat," tegasnya.


Setelah melihat situasi di rumah sakit Bupati dan rombongan kembali melanjutkan perjalanan ke Pendopo rumah jabatan Bupati.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Daerah (Dinkesda) Handry Pasandaran, kepada media ini mengatakan siap menerima evaluasi dan penilaian objektif dari Bupati sebagai pimpinan daerah.

"Pada dasarnya kami siap untuk mendengar setiap hasil evaluasi Bupati dan akan terus berupaya memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat dikarenakan RSUD Liun Kendage di bawah Dinkesda jadi kami akan menunggu hasil evaluasi Beliau dan siap menjalankan setiap perintah Bupati," terang Pasandaran.


(OPmuda)



Demikianlah Artikel Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Sekianlah artikel Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Sidak RSUD Liun Kendage, Bupati Rinny Minta Nakes Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2022/07/sidak-rsud-liun-kendage-bupati-rinny.html

Subscribe to receive free email updates: