Judul : Pemprov dan BPS Perkuat Satu Data Indonesia di Sulut
link : Pemprov dan BPS Perkuat Satu Data Indonesia di Sulut
Pemprov dan BPS Perkuat Satu Data Indonesia di Sulut
SULUT,Elnusanews - Kepala BPS Sulawesi Utara (Sulut) Asim Saputra melakukan pertemuan dengan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw, Senin (30/5/2022) bertempat di ruang kerja Wakil Gubernur Sulut.
Adapun tujuan kepala BPS Sulut tersebut dalam rangka melapor terkait agenda satu data indonesia di Sulut.
"Sensus Penduduk ini akan dilaksanakan 15 Mei hingga Akhir Juni 2022. Kita di Sulut sudah melakukan integrasi data. Di tingkat provinsi sudah dilaunching 23 September 2021. Dan tahun ini kita targetkan seluruh kabupaten/kota di Sulut intergasi data melalui portal satu data di kabupaten/kota," ujarnya kepada wartawan usai pertemuan dengan Wagub Kandouw.
Penguatan Satu Data di Sulut, kata dia, menjadi yang pertama di Indonesia.
"Kita satu-satunya di Indonesia, provinsi yang sudah melakukan implementasi satu data dengan melakukan kolaborasi kuat antara BPS dengan Pemerintah Provinsi," ungkapnya sembari memberikan apresiasi yang tinggi atas dukungan Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw.
Sementara itu, Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw mengapresiasi dan memberikan dukungan penuh kepada pihak BPS Sulut yang genjar melakukan sosialisasi program satu data indonesia di Sulawesi Utara (Sulut).
"Untuk itu, saya mengajak kepada masyarakat mendukung program Badan Pusat Statistik (BPS) dalam melakukan Sensus Penduduk 2020 lanjutan. Mari masyarakat Sulawesi Utara kita berpartisipasi dengan memberikan jawaban yang jujur dan benar. Mari kita sukseskan Sensus Penduduk untuk Satu Data Penduduk Indonesia menuju Sulut Sejahtera dan Maju," tutur Wagub Steven Kandouw.
(ROKER)
Demikianlah Artikel Pemprov dan BPS Perkuat Satu Data Indonesia di Sulut
Anda sekarang membaca artikel Pemprov dan BPS Perkuat Satu Data Indonesia di Sulut dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2022/05/pemprov-dan-bps-perkuat-satu-data.html