Judul : Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses
link : Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses
Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses
DEPROV,Elnusanews -- Legislator DPRD Provinsi Sulut Dapil Minahasa Utara (Minut)-Bitung Henry Walukouw melaksanakan kegiatan masa reses II tahun 2021 dibeberapa titik di daerah pemilihnya.
Kepada wartawan, politisi Demokrat ini mengatakan bahwa kegiatan reses kali ini hanya berupa penyerapan aspirasi tanpa mengumpulkan massa mengingat kondisi dan situasi yang masih pandemi.
Dari sejumlah titik yang dikunjungi Walukouw, aspirasi dari warga Desa Wasian yang menurutnya menarik untuk diangkat.
"Aspirasi masyarakat Desa Wasian yang halaman dan rumah mereka terkena pembebasan lahan jalan KEK Bandara Likupang, yang menjadi keluhan adalah harga yang dikeluarkan oleh tim appraisal yang saat ini turun jauh bahkan ada yang sampai 50 persen dari harga tim appraisal keluarkan pada 3 tahun lalu tapi tidak jadi dibayarkan karena kena refocusing anggaran sehingga membuat beberapa warga yang kena imbas mengeluhkan dan menolak transaksi harga tersebut," jelas Walukow, yang pada kunjungan di Desa tersebut diterima oleh Hukum Tua Bapak Simon J. Kolondam bersama perangkat desa yang ada.
Dari aspirasi masyarakat tersebut, politisi yang duduk di Komisi I DPRD Sulut itu mempertanyakan parameter yang dipakai oleh tim appraisal dalam penentuan harga yang menurutnya mengalami penurunan sangat drastis.
Dirinya pula berjanji akan mengawal aspirasi tersebut sesuai dengan tupoksinya di DPRD Sulut.
"Saya pribadi mempertanyakan parameter yang dipakai tim apprsisal tersebut, kenapa harga penilaian bisa turun jauh disaat pandemi seperti ini rakyat juga lagi susah. Dan ini akan saya kawal dan akan follow up sesuai tupoksi DPRD. Selain itu juga saya akan pertanyakan kepada instansi terkait, kenapa penilaian harga berbeda-beda bahkan bisa turun jauh," kata Walukouw.
Selain menerima aspirasi soal pembebasan lahan, aspirasi lain yang berhasil di serap oleh Walukouw diantaranya di bidang pendidikan, kesehatan dan, perizinan. (RaKa)
Demikianlah Artikel Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses
Sekianlah artikel Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Warga Desa Wasian Keluhkan Soal Pembebasan Lahan Kepada Henry Walukouw Saat Reses dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2021/09/warga-desa-wasian-keluhkan-soal.html