Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas

Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas
link : Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas

Baca juga


Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas

SULUT,Elnusanews - Dinas Pendidikan (Dikda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) akan mengadakan kegiatan untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2021. Namun, karena masih pandemi Covid-19, kegiatan dilaksanakan secara minimalis dan terbatas. 

Kepala Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulut Grace Punuh mengatakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional 2021, pihaknya menggelar berbagai rangkaian kegiatan. Di awali dengan menggelar upacara bendera di Dikda Sulut, Minggu, 2 Mei 2021 mulai pukul 09.00 WITA. 

“Upacara diikuti pejabat struktural di lingkup kanto Dinas Pendidikan Sulut,” ungkap Punuh kepada wartawan, Jumat (30/4/2021).

Adapun rangkaian kegiatan dalam rangka Hardiknas 2021, di antaranya pasa Rabu, 5 Mei 2021 pukul 08.00 WITA bertempat di SMK Kristen 1 Tomohon akan dilakukan Penandatanganan Prasasti DAK 2020, Vaksinasi Tenaga Pendidik (Tomohon-Minahasa) dan Tatap Muka Terbatas serta penyerahan hadiah pemenang Lomba TikTok Tema Hardiknas/Pendidikan (Diselenggarakan 29 April – 4 Mei 2021). 

Selain itu, kegiatan lainnya yakni Donor Darah Masal di 3 Lokasi: SMA N 1 Tomohon (Tanggal 05 Mei 2021), Lobby Kantor Dikda  (Tanggal 18 Mei 2021) dan Cabang Dinas Minahasa Utara - Bitung (Tanggal 19 Mei 2021).

Seluruh pelaksanaan rangkaian kegiatan Hardiknas, kata Punuh, wajib menerapkan protokol kesehatan yang ketat, yaitu pertama dilaksanakan di lokasi dengan sirkulasi udara yang baik. Kedua, pembatasan jumlah petugas, peserta, dan undangan serta pengaturan jarak (social distancing) pada barisan.  

Ketiga, petuga, peserta, dan undangan wajib melakukan pemeriksaan kesehatan dan swab antigen dengan hasil sekurang-kurangnya 1x24 jam sebelum upacara berlangsung. Keempat, petugas, peserta, dan undangan wajib menggunakan masker (kain/medis) minimal 2 lapis.  

Kelima, Pembatasan kegiatan yang menimbulkan kerumunan.

“Harus juga menyediakan fasilitas cuci tangan dan siapkan lokasi isolasi jika terdapat petugas, peserta, dan undangan yang bergejala Covid-19. Itu semua harus diperhatikan,” tegasnya.

Punuh mengharapkan Hardiknas 2021 tema “Serentak Bergerak, Wujudkan Merdeka Belajar” menjadi momentum untuk memperkuat komitmen seluruh insan pendidikan akan penting dan strategisnya pendidikan bagi peradaban dan daya saing bangsa. 

“Hardiknas juga mengingatkan kembali kepada seluruh insan pendidikan akan filosofi perjuangan Ki Hadjar Dewantara dalam meletakkan dasar dan arah pendidikan bangsa serta meningkatkan rasa nasionalisme di kalangan insan pendidikan,” tuturnya.


(ROKER)



Demikianlah Artikel Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas

Sekianlah artikel Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Peringati Hardiknas 2021, Dikda Sulut Adakan Kegiatan Secara Minimalis dan Terbatas dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2021/04/peringati-hardiknas-2021-dikda-sulut.html

Subscribe to receive free email updates: