Judul : Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu
link : Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu
Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu
DEPROV,Elnusanews -- Permasalahan mengenai pelayanan BPJS kembali menjadi perhatian serius dari personil Komisi IV DPRD Sulut Nori Supit, dimana saat Komisi IV DPRD Sulut melakukan hearing dengan mitra kerja Komisi IV, Supit mempertanyakan hubungan kerja antara BPJS dengan pihak rumah sakit, dimana masyarakat yang belum mempunyai kartu BPJS tidak mendapatkan pelayanan dari RS saat akan berobat ke RS.
"Bagaimana hubungan kerja BPJS bagi masyarakat yang belum mempunyai kartu BPJS , apakah masyarakat yang sakit tidak akan dirawat? atau jika penyakitnya parah apakah dibiarkan meninggal atau dibiarkan mencari uang dulu untuk bisa dirawat dengan tidak menggunakan kartu BPJS?," tanya Supit.
Menurutnya, pelayanan BPJS khususnya di sulut berbeda dengan pelayanan BPJS yang ada di daerah Banten.
"Kami pernah berkunjung di Banten, hubungan kerja RS dengan masyarakat yang tidak punya BPJS itu langsung dibikin kartu BPJS dan, langsung dilakukan perawatan pada hari itu juga, saat itu juga . Jadi tidak disuruh pulang atau belum bisa dirawat," ungkapnya.
Atas hal tersebut, politisi partai Nasdem ini pun meminta agar kepala dinas kesehatan dapat menjelaskan terkait hal itu. (RaKa)
Demikianlah Artikel Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu
Sekianlah artikel Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Komisi IV Pertanyakan Pelayanan BPJS Bagi Masyarakat Yang Belum Punya Kartu dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2019/02/komisi-iv-pertanyakan-pelayanan-bpjs.html