KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS

KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS - Hallo sahabat Berita Berita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Berita, Artikel Berita dini hari, Artikel Berita hangat, Artikel Berita harga, Artikel Berita hari ini, Artikel Berita islam, Artikel Berita jalanan, Artikel Berita kemarin, Artikel Berita malam ini, Artikel Berita politik, Artikel Berita terbaru, Artikel Berita war, Artikel ini Berita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS
link : KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS

Baca juga


KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS



MANADO,Elnusanews -- Menyambut Hari Perempuan Internasional 8 Maret nanti, sejumlah organisasi massa menggabungkan diri dalam Koalisi Masyarakat Sipil Anti Kekerasan Seksual (KMSAKS) untuk melakukan aksi mendukung Rencana Undang-undang Penghapusan Kekerasan Seksual (PKS).

Di antaranya Swara Parangpuan, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Manado, LBH, API Kartini, Peruati, AMAN, Komunitas Belas Indonesia (KBI) Sulut, Yayasan Dian Rakyat Indonesia (YDRI), Lembaga Perlindungan Anak Sulut (LPA) Sulut, Yayasan Suara Nurani Minahasa dan Koalisi Perempuan Indonesia (KPI).

Nur Hasanah dari Swara Parangpuan mengatakan koalisi ini akan melakukan serangkaian kegiatan untuk kembali menyuarakan dukungan terhadap RUU PKS, serta menolak kekerasan dan pelecehan seksual, dalam bentuk apapun kepada perempuan dan anak.

“Kami akan menggelar diskusi bersama mahasiswa dan organisasi massa yang tergabung dalam koalisi KMSAKS ini, tentang RUU PKS yang masih menjadi perdebatan sekelompok orang karena dianggap mendukung seks bebas dan perilaku seks menyimpang,” ujar Nur.

Padahal kata Aryati Rahman dari LBH RUU PKS bertujuan untuk mencegah dan menghentikan terjadinya kekerasan seksual yang di dalamnya termasuk pemerkosaan, praktek pelacuran secara paksa, perbudakan dan penyiksaan seksual di dalam rumah tangga, di tempat kerja, dan di ruang publik. 

“Ini yang akan menjadi perjuangan kami,” kata dia.

Sedangkan Ketua AJI Manado, Yinthze Lynvia Gunde mengatakan bergabungnya AJI Manado dalam koalisi ini merupakan dukungan jurnalis kepada gerakan-gerakan anti kekerasan kepada perempuan dan anak. 

“AJI sendiri sangat concern dan mendukung gerakan-gerakan anti kekerasan kepada perempuan dan anak serta gender. Khususnya dalam memberikan ruang dalam pemberitaan di media,” tambah dia.

Ketiganya berharap, akan ada organisasi massa maupun individual yang ikut bergabung dalam koalisi ini. Untuk kemudian bergerak bersama mendukung dan mendesak DPR dan pemerintah menghasilan UU, peraturan maupun peraturan daerah yang berpihak kepada perempuan dan anak.

“Kami berharap akan ada organisasi-organisasi massa maupun individu yang bergabung dengan koalisi ini dan bergerak serta berjuang bersama agar tidak ada lagi kekerasan seksual pada perempuan dan anak,” tukas mereka. (***)


Demikianlah Artikel KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS

Sekianlah artikel KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel KMSAKS Bakal Lakukan Aksi Dukung RUU PKS dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2019/02/kmsaks-bakal-lakukan-aksi-dukung-ruu-pks.html

Subscribe to receive free email updates: