Judul : Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia
link : Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia
Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia
BITUNG, Elnusanews - Walikota Bitung Maximilian Jonas Lomban SE MSi menyampaikan rasa kebanggaanya saat mendengar ada warga Kota Bitung terpilih menjadi anggota Tim Nasional Sepak Bola Usia 15 Tahun atau Timnas U-15 yang akan diutus Negara Malaysia.Penyampaian itu disampaikan Lomban kepada sejumlah Pers melalui Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Bitung Pingkan Kapoh SPt MAP pada, Jumat (29/9/2017) kemarin.
Dikatakan Kapoh, warga Kota Bitung dimaksud merupakan seorang siswa kelas X IPA 2 SMA Negeri 2 Bitung bernama Theodore Dominggo yang sehari-hari beralamat Kelurahan Winenet Lingkungan I Kecamatan Aertembaga.
Kapoh mengatakan, Theodore yang juga Putra kedua dari Heintje Alvy P dan Verra Kapoh ini, berhasil meyakinkan jajaran pelatih Tim Nasional (Timnas) sepakbola usia 15 (U-15), sehingga bisa menjadi pemain inti Garuda Asia yang akan berlaga di Kinabalu Malaysia, medio Oktober 2017 nanti.
"Bakat yang dimiliki Theo memang memiliki skill di atas rata-rata pemain lainnya, yang juga dinilai jajaran pelatih" kata Kapoh, yang selanjutnya bersama pemain lain yang akan berlaga di ajang internasional ini direkrut melalui Sekolah Bola Anak Indonesia (SBAI), yang bernaung di bawah PSSI.
SBAI diketahui memilih anak-anak berbakat dalam bidang sepakbola dari beberapa daerah seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Samarinda, Kota Bitung dan Kota Kotamobagu.
Ditambahkan Kapoh, pihaknya juga bangga dan bersyukur karena Theo bisa dipilih untuk memperkuat Timnas Indonesia U-15 dalam ajang internasional Malaysia Borneo Football Cup 2017 ini.
Theo yang berposisi sebagai gelandang bertahan (defending midfielder) terpilih memperkuat Timnas ini dalam Malaysia Borneo Football Cup 2017 akan digelar di dua stadion utama Malaysia Timur di Kinabalu, Sabah dan diikuti tim sepakbola dari Australia, Indonesia, Thailand, Filipina, Hong Kong, India, China serta Malaysia.
Turnamen tahunan yang sudah 10 kali digelar ini, terdiri dari 6 kategori yakni usia 11, 12, 13, 14, 15 dan 16 tahun. Khusus U-15, pertandingannya digelar sejak 3 hingga 5 Oktober 2017.
Dengan terpilihnya Theodore ke ajang sepakbola internasional, Walikota Lomban melalui Kabag Pingkan Kapoh berharap akan ada lagi putra-putra daerah Kota Bitung maupun Sulawesi Utara bisa seperti itu. (Rego)
Demikianlah Artikel Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia
Sekianlah artikel Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Lomban Bangga, Warga Bitung Masuk TIMNAS U-15 Diutus Ke Malaysia dengan alamat link https://kuberitai.blogspot.com/2017/09/lomban-bangga-warga-bitung-masuk-timnas.html